Langkat – Sedikitnya, ennam rumah warga terbakar di Kecamatan Bahorok, Kabuapten Langkat, Minggu (3/4/2025) kemarin. Rasa empati Pimpinan DPRD Sumut Ricky Anthony pun tergugah. Bersama timnya, politisi mudai Parti NasDem ini, bergerak cepat memberi bantuan bahan pangan dan tali asih untuk para korban.
Pemuda yang biasa disapa RA ini, mendapat informasi peristiwa bahas tersebut dari Tim Barisan Pendukung Ricky Anthony (BAPERA) di sana. Bersama stafnya, ia pun bergegas menyambangi lokasi puing kebakaran di Kelurahan Pekan Bahorok, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat.
Di sana, RA membagikan langsung bahan pangan dan tali asih kepada korban yang mengalami musibah tersebut. Ia sangat prihatin melihat puing-puing rumah warga yang terbakar.
Semangat Partai NasDem
“Kita sangat prihatin dengan musbah yang dialami para korban. Terlebih, ini juga masih dalam momen lebaran. Saya berharap, agar bantuan ini bisa membantu meringankan beban para korban,” ujarnya, Sabtu (12/4/2025) sore.
Jiwa sosial RA terpatri, sesuai dengan amanat dan semanga Partai NasDem untuk selalu bermanfaat bagi masyarakat. Terlebih bagi konstituennya yang membutuhkan uluran tangan.
Diinformasikan, 6 unit rumah di Kelurahan Pekan Bahorok, Kecamatan Bahorok, Langkat dikabarkan musnah terbakar, Kamis (3/4/2025) dini hari. Akibat peristiwa ini 2 orang warga setempat dikabarkan meninggal dunia dan 1 orang mengalami luka bakar yang cukup parah.
Dua Warga Meninggal
Peristiwa ini berawal dari api yang membakar salah satu rumah warga di sana sekira jam 00.30 WIB. Hal ini sontak membuat warga sekitar panik dan berteriak meminta pertolongan.
“Mengetahui hal itu, warga bergotongroyong untuk memadamkan api dengan peralatan seadanya. Warga juga langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran untuk meminta bantuan,” kata Dayat, warga sekitar yang mengetahui peristiwa nahas ini.
Peristiwa ini, menyebabkan Edi Liana (64) dan Isabela Katarina Ketaren (38) meninggal dunia dan Khairul Anwar mengalami luka bakar serius.
Kedua korban meninggal adalah anak dan istri dari pemilik rumah Job Erman Ketaren. Sementara Khairul Anwar, sudah dirawat di Puskesmas Bahorok untuk mendapatkan perawatan medis.
Adapun kediaman warga yang terbakar adalah milik Ketel alias Saibah, Ertati, Elisabet Br Ketaren, Job Erman Ketaren, Khairul Anwar dan Ingat Surabaya. Kerugian dalam peristiwa nahas ini diperkirakan mencapai Rp1 miliar. (Ahmad)